Optimalisasi Lingkungan Pembelajaran Untuk Meningkatkan Performa Anak  Usia Dini di TKA Al-Hijrah, Cimahi

Optimalisasi Lingkungan Pembelajaran Untuk Meningkatkan Performa Anak Usia Dini di TKA Al-Hijrah, Cimahi

Tujuan dari program pengabdian masyarakat ini adalah untuk membantu menyiapkan rencana desain dan prototype bagi gedung belajar TKA Al-Hijrah. Seiring dengan berkembangnya pemahaman tentang pendidikan anak usia dini, terdapat kebutuhan mendesak untuk memperbarui desain ruang kelas mitra sasar yang ada saat ini karena belum sepenuhnya mengoptimalkan potensi lingkungan belajar.

Optimalisasi Lingkungan Pembelajaran Untuk Meningkatkan Performa Anak Usia Dini di TKA Al-Hijrah, Cimahi
Gambar 1 Keadaan eksisting ruang kelas

Perancangan ulang ini merupakan langkah strategis untuk mengatasi tantangan yang ada dan memanfaatkan peluang untuk menciptakan lingkungan belajar yang lebih efektif Pendidikan merupakan pondasi dasar bagi kehidupan manusia. Di dalam pelaksanaannya, metode perancangan yang digunakan pada pengabdian masyarakat ini akan dibagi ke dalam tiga tahapan yaitu tahapan analisis, sintesis, dan evaluasi di mana pada setiap tahapannya, mitra sasar dan tim pengabdian masyarakat akan berkoordinasi agar dapat menghasilkan solusi terbaik untuk pemecahan masalah. Diharapkan dengan adanya perancangan ulang ruang kelas dapat menjadi tempat yang mendukung pembelajaran, perkembangan, dan kesejahteraan anak-anak usia dini secara keseluruhan. Sehingga kegiatan ini dapat menjadi solusi yang komprehensif dan berkelanjutan untuk meningkatkan performa dan pengalaman belajar peserta didik di TKA Al-Hijrah, Cimahi.

Hasil pengisian kuesioner menunjukan bahwa Masyarakat sasar merasa sangat setuju jika kegiatan pengabdian masyarakat ini berdampak positif pada perkembangan kemajuan TKA Al-Hijrah, selain itu pihak mitra sasar juga berharap kegiatan pengabdian masyarakat ini dapat terus berlanjut.

Gambar 2. Rencana peraancangan baru dan kegiatan serah terima Pengabdian Masyarakat 2-2024

Tim Pengabdian Masyarakat Prodi Desain Interior
• Vika Haristianti (NIP: 20910029)
• Aida Andrianawati (NIP: 20730002)
• Ganesha Puspa Nabila (NIP: 20940012)
• Desak Putu Ira Maharani (NIM: 1603210038)
• Fathimah (NIM: 1603210217)
• Bunga Annisa Prinada (NIM: 1603213110)